PENERAPAN STRATEGI PEMBELAJARAN PENINGKATAN KEMAMPUAN BERPIKIR PADA MATA PELAJARAN FIQIH MATERI ZAKAT DI MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI BATUSANGKAR KABUPATEN TANAH DATAR
Abstract
Penelitian ini di latar bekangi oleh hasil belajar Fiqih siswa khususnya kelas VIII di MTsN Batusangkar masih belum maksimal. Hal ini dapat dilihat dari rata-rata Ujian Tengah Semesternya. Rendahnya hasil belajar Fiqih siswa diduga salah satu penyebabnya adalah proses pembelajaran yang terjadi dikelas terpusat pada guru, guru kurang memvariasikan strategi dalam pembelajaran Fiqih sehingga siswa menjadi kurang perhatian dan kurang aktif dalam proses pembelajaran. Untuk mengatasi hal tersebut perlu dilakukan perbaikan dalam proses pembelajaran, salah satunya yaitu dengan menerapkan strategi pembelajaran peningkatan kemampuan berpikir. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah hasil belajar Fiqih siswa dengan menerapkan strategi pembelajaran peningkatan kemampuan berpikir lebih baik dari pada hasil belajar siswa yang menggunakan pembelajaran konvensional pada pembelajaran fiqih materi zakat di MTsN Batusangkar Kabupaten Tanah Datar. Jenis penelitian yang dilakukan yaitu penelitian eksperimen semu dengan rancangan penelitian randomized control group only design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII.6-VIII.9 MTsN Batusangkar tahun ajaran 2016/2017 yang terdiri dari 4 kelas. Teknik penentuan sampel adalah menggunakan simple random sampling dan diperoleh jumlah sampel yang diteliti sebanyak 62 orang, 31 orang kelas eksperimen dan 31 orang kelas kontrol. Teknik pengumpulan data adalah menggunakan tes hasil belajar ranah kognitif berupa tes essay. Teknik analisis data dilakukan dengan uji normalitas, uji homogenitas dan uji hipotesis. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh rata-rata hasil belajar siswa pada kelas eksperimen adalah 87,74 dengan persentase ketuntasan 87,10% sedangkan, rata-rata yang diperoleh pada kelas kontrol adalah 83,19 dengan persentase ketuntasan 77,45%. Dari perhitungan diperoleh thitung = 2,80 dan ttabel = 2,00. Oleh karena thitung > ttabel maka H1 diterima. Jadi, dapat dikemukakan bahwa hasil belajar siswa dengan penerapan strategi pembelajaran peningkatan kemampuan berpikir lebih baik dari pada pembelajaran konvensional dalam pembelajaran Fiqih siswa kelas VIII di MTsN Batusangkar.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.