Pemanfaatan Perpustakaan Darul Ilmi Dalam Pemberdayaan Masyarakat Di Nagari Taeh Bukik Kecamatan Payakumbuh

Authors

  • Mutiara Wulan Dari UIN Mahmud Yunus Batusangkar
  • Muhammad Fadhli UIN Mahmud Yunus Batusangkar

DOI:

https://doi.org/10.31958/jipis.v3i2.13386

Keywords:

Pemanfaatan Perpustakaan, Pemberdayaan Masyarakat, Perpustakaan Nagarii

Abstract

Pokok permasalahan yang dalam skripsi ini adalah pemanfaatan perpustakaan Darul Ilmi dalam pemberdayaan masyarakat di Nagari Taeh Bukik, untuk menambah pengetahuan dan keterampilan masyarakat guna meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan bagaimana pemanfaatan perpustakaan Darul Ilmi dalam pemberdayaan masyarakat di Nagari Taeh Bukik, selanjutnya untuk mengetahui bagaimana tema kegiatan pemberdayaan masyarakat, kemudian untuk mengetahui bagaimana manfaat yang dirasakan masyarakat dari kegitan tersebut, dan untuk mengetahui bagaimana kendala dan upaya perpustakaan dalam kegiatan pemberdayaan masyarakat di Perpustakaan Darul Ilmi. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Sumber data diperoleh dati data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisa data berupa reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan, dan verifikasi. Serta teknik keabsahan data berupa data triangulasi sumber, triangulasi teknik, dan triangulasi waktu. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) peneyebab kurangnya kesadaran masyarakat untuk memanfaatkan Perpustakaan Darul Ilmi karena rendahnya minat baca masyarakat, sedikitnya koleksi perpustakaan, dan adanya teknologi informasi yang membuat masyarakat beralih dari buku ke format digital. (2) Tema kegiatan pemberdayaan masyarakat di perpustakaan Darul Ilmi dibedakan menjadi 3 bidang yaitu bidang pertanian, kuliner dan pendidikan yang disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat. (3) Manfaat yang dirasakan masyarakat dari kegiatan pemberdayaan yaitu ilmu yang didapat dari kegiatan program pemberdayaan di Perpustakaan Darul Ilmi dapat dikembangkan dalam kehidupan sehari-hari masyarakat. (4) kendala yang dihadapi perpustakaan Darul Ilmi dalam memberdayakan masyarakat yaitu pada sumber daya manusia dan keterbatasan dana untuk melaksanakan kegiatan. Upaya yang dilakukan perpustakaan dalam mengatasi kendala tersebut adalah melakukan peningkatan SDM melalui pelatihan teknis, serta merekrut tenaga perpustakaan yang professional di bidang perpustakaan, dan mencari sumber pendanaan alternative.

 

Kata Kunci: Pemanfaatan Perpustakaan, Pemberdayaan Masyarakat, Perpustakaan Nagarii

References

Abdul, G. N. (2022). Jurnal Impresi Indonesia ( JII ). Jurnal Impresi Indonesia, 1(1), 1–6. https://doi.org/10.58344/jii.v2i7.3189

Abdullah, Y. (2014). Studi Akhlak Dalam Perspektif Al-Qur’an. Jakarta: Amzah.

Arikunto. (2013). Evaluasi Program Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Khojir, K. (2020). Moderasi Pendidikan Pesantren di Kalimantan Timur. Ta’dib, 23(1), 95-106.

Lubis, F. A. F. S. M. N., Nadhirotul, J., & Tarigan (2022). Hakikat dan Tujuan Pendidikan dalam Islam: Konsep Tarbiyah, Ta’lim, dan Ta’dib. Jurnal Pendidikan Dan Konseling, 4, 1707–1715.

Nashih, A (2013). Metode dan Teknik Pembelajaran Pendidikan Islam. Bandung: PT Refika Aditama.

Rahmat, M. (2010). Implikasi Konsep Insan Kamil dalam Pendidikan Umum di Pondok Sufi Pomosda. Disertasi, Program Studi Pendidikan Umum Sekolah Pascasarjana, Universitas Pendidikan Indonesia.

Saddam Husein, N. K. A. P. (2018). Pembinaan Akhlak Mulia Mahasiswa Dalam Lembaga Dakwah Kampus (Ldk) Al-Izzah Iain Ambon. Al-Iltizam: Jurnal Pendidikan Agama Islam, 3(1), 53. Https://Doi.Org/10.33477/Alt.V3i1.417

Sheila, M. B. P. A. (2022). No Titleהכי קשה לראות את מה שבאמת לנגד העינים. הארץ, 3(8.5.2017), 2003–2005.

Siregar, H. (2018). Program Studi Pendidikan Agama Islam. Metodelogi Peniltian, 5(2), 129.

Tazkiya, J. (2020). Konsep Taadibtaalim. IX(1), 63–79.

Waluyo, S. (2018). Nilai-Nilai Pendidikan Akhlak Dalam Al-Qur’an. Al-Riwayah: Jurnal Kependidikan, 10(2), 269–295. Https://Doi.Org/10.32489/Al-Riwayah.161

Published

2024-10-27

Issue

Section

Articles